Selamat Datang! Terima kasih telah berkunjung. Berkah Dalem.

Jumlah Umat Meningkat:
Empat Lingkungan Bakal Dimekarkan

Jumlah umat Paroki St. Petrus & Paulus Babadan meningkat 16,64 persen selama empat tahun terakhir.  Peningkatan tersebut diketahui berdasarkan catatan sementara yang dihimpun oleh Rm. Robertus Triwidodo, Pr selaku pastur paroki berdasarkan laporan setiap Ketua Lingkungan.


Gambaran rinci peningkatan tersebut, yang disampaikan oleh Rm. Robertus Triwidodo Pr pada Rapat Dewan Pleno dengan agenda Monitoring dan Evaluasi, Minggu (25/01/2015) dapat dilihat pada tabel berikut:

2011
2014
Peningkatan
KK
668
867
199 (29.79%)
Jiwa
2290
2667
377 (16.46%)
Laki-laki
1121
1256
135 (12.04%)
Perempuan
1169
1411
242 (20.70%)
                                                     
Berdasarkan catatan sementara tersebut,  diketahui ada empat lingkungan yang dipertimbangkan untuk dimekarkan, mengingat jumlah keluarga keempat lingkungan tersebut mencapai 50 kk atau lebih. Adapun keempat lingkunga yang bakal dimekarkan itu adalah:
  1. Lingkungan Emmanuel          50 KK
  2. Lingkungan St. Katarina        58 KK
  3. Lingkungan  St. Maria            64 KK
  4. Lingkungan St. Petrus           58 KK
Sensus umat di Paroki St. Petrus & Paulus Babadandilaksanakan pertama kali tahun 2011. Saat ini, Litbang Paroki sedang memutakhirkan data umat, dan diharapkan selesai segera. ***