Selamat Datang! Terima kasih telah berkunjung. Berkah Dalem.

PK4AS:
Syukur 70 Tahun Indonesia Merdeka

Selama Agustus 2015, sebagai partisipasi dalam memperingati HUT RI ke-70, Penghubung Karya Kerasulan Kemasyarakatan Keuskupan Agung Semarang (PK4AS) menyelenggarakan serangkaian kegiatan bertajuk: “SYUKUR 70 TAHUN INDONESIA MERDEKA.”

Serangkaian kegiatan dimaksud adalah Apresiasi,  Lomba Essai, Perayaan Ekaristi, dan Sarasehan.

Apresiasi
     Kegiatan pertama adalah Apresiasi. Apresiasi ini akan diberikan oleh Uskup Agung Keuskupan Agung Semarang Mgr. Johannes Pujasumarta terhadap pribadi-pribadi yang telah terlibat aktif sebagai rasul awam dalam kehidupan dunia sosial politik.
Lomba Essai
      Kegiatan berikut adalah Lomba Essai dengan tema: “Terlibat Dalam Kehidupan Berbangsa dan Bernegara.” Panjang tulisan 3-4 halaman kuarto, spasi 1,5, huruf Times New Roman 12 pt.  Tulisan disertai identitas lengkap (nama, alamat dan no kontak).
      Tulisan paling lambat dikirim 23 Agustus 2015 melalui email ke suryaisw@yahoo.co.id. Sedang tulisan dalam bentuk naskah dikirimkan ke Panitia Perayaan Syukur 70 tahun Indonesia Merdeka, Jl. P. Senopati 22 Yogyakarta Hadiah I Rp.1 juta,- ; Hadiah II Rp. 750 ribu,-; Hadiah III Rp. 500 ribu,- (masing-masing dengan Piagam Penghargaan).

Perayaan Ekaristi
      Selain itu, dilaksanakan pula Perayaan Ekaristi Di Gereja Katolik St. Yusuf, Jl. Bintaran Kidul No.05, Mergangsan, Yogyakarta, Minggu, 30 Agustus 2015 pukul 10.00 – 12.00 WIB.  Misa dipimpin oleh : Rm. FX. Sukendar Wignyosumarta, Pr (Vikjend KAS – selebran utama), Rm. B. Saryanta Wiryaputra, Pr (Romo Kevikepan Yogyakarta), Rm. R. Sugihartanto, Pr (Ketua PK4AS), Rm. Y.B. Haryono, MSF (Ketua PK3 Kevikepan Semarang), Rm. Mulyatno, SJ (Moderator Pemuda Katolik DIY), Rm. G. Budi Subanar, SD (Dosen USD) – Romo Paroki St. Yusuf Bintaran.

Sarasehan
      Acara terakhir adalah Sarasehan bertema “Menggelorakan Nasionalisme, Merajut Peradaban Nusantara..” Sarasehan ini akan diselenggarakan di Ruang Aula Paroki St. Yusuf Jl. Bintaran Kidul No.05, Mergangsan, Yogyakarta, Minggu, 30 Agustus 2015. Pukul 12.30-15.00 WIB.
     Adapun narasumber: Rm. FX. Sukendar Wignyosumarta, Pr (Vikjend KAS) Rm. Dr. G. Budi Subanar SJ (USD Yogyakartya) St. Sularto (Redaktur Senior KOMPAS). Sarasehan dimoderatori oleh: Susilo Nugroho/Den Baguse Ngarso.  Kontribusi Peserta: Rp. 20.000 (fasilitas buku Syukur 70 tahun Indonesia Merdeka & makan siang).

Informasi dan Pendaftaran
     Bagi yang memerlukan keterangan lebih lanjut, dapat menghubungi Panitia Perayaan Syukur 70 Tahun Indonesia Merdeka Jl. Senopati 22 Yogyakarta CP. Fidelis Indriarto (081818451818), Ignatius Ganjar Tri (081392073060) atau Penghubung Karya Kerasulan Kemasyarakatan Keuskupan Agung Semarang (PK4AS) Kantor Pelayanan Pastoral lt.2 Jl. Imam Bonjol No. 172 Semarang CP. Yuliana (08156673824).